Connect with us

Nasionál

Survei M-SRI: Tingkat Kepuasan Publik kepada Xanana Capai 73,4 Persen

Published

on

Hatutan.com, ( 30 Agustus 2024), Dili—Matadalan Survey & Research Institute (M-SRI) merilis hasil survei terbaru soal tingkat kepuasan publik atas kinerja  pemerintahan pimpinan Perdana Menteri (PM) Kay Rala Xanana Gusmão dan kepuasan publik kepada Xanana yang mencapai 73,4 persen. 

Baca Juga: Survey M-SRI: Maioria Respondente Hili CNRT no Hakarak Xanana Primeiru-Ministru

Perdana Menteri Xanana Gusmão. Foto/Tome da Silva

Survei M-SRI  yang mengusung tema “Tahun Pertama, Kepuasan Publik Atas Kinerja Pemerintahan ke-9” (periode Juni 2023-Juli  2024) dilakukan pada 10 Juni hingga 20 Juli 2024 dengan jumlah responden sebanyak 466 orang  dari 12 kota madya dan  daerah istimewa Oekusi   dengan metode sampling yaitu multi-stage random sampling (MSRS) dan margin of error sebesar  2,5 persen.

Hasil survei menunjukkan 57,5 persen responden puas terhadap kinerja pemerintah sekarang dan 38,0 persen responden tidak puas terhadap kinerja pemerintahan ke-9 yang di gawangi oleh partai CNRT-PD.

Advertisement

Berikut hasil survei terhadap kinerja pemerintahan Xanana di berbagai kementrian:

  1. Kementrian Pendidikan
    • 45% responden puas
    • 50% responden tidak puas
    • 5% respoden tidak tahu
  2. Kementrian Pertanian, Perikanan, Peternakan dan Kehutanan 
    • 46% responden puas
    • 47% responden tidak puas
    • 7% resdepnden tidak menjawab
  3. Kementrian Perdagangan dan Industi
    • 45% responden puas
    • 41% responden tidak puas
    • 13% responden tidak menjawab
  4. Kementrian Dalam Negeri
    • 60% responden puas
    • 28% responden tidak puas
    • 12% responden tidak menjawab
  5. Kementrian Keuangan
    • 59% responden puas
    • 27% responden tidak puas
    • 14% responden tidak menjawab
  6. Kementrian Kehakiman
    • 56% responden puas
    • 34% responden tidak puas
    • 10% responden tidak tahu/tidak menjawab
  7. Kementrian Pekerjaan Umum
    • 43% responden puas
    • 49% responden tidak puas
    • 8% responden tidak menjawab
  8. Kementrian Kesehatan
    • 35% responden puas
    • 63% responden tidak puas
    • 2% responden tidak menjawab
  9. Kementrian Perhubungan dan Komunikasi
    • 54% responden puas
    • 37% responden tidak puas
    • 9% respondent idak menjawab
  10. Kementrian Pariwisata dan Lingkungan Hidup
    • 49% responden puas
    • 43% responden tidak puas
    • 8% responden tidak menjawab

Delapan  rekomendasi publik terhadap  pemerintahan Xanana:

  1. Mengembangkan infrastruktur jalan raya, listrik dan air bersih
  2. Membenahi sektor pendidikan dengan mengacu pada kualitasnya
  3. Menyelesaikan berbagai masalah di sektor Kesehatan
  4. Mengembankan sektor pertanian
  5. Memenuhi janji-janji politik di kampanye pemilihan umum (Pemilu)
  6. Anggota kabinet pemerintahan Xanana diharapkan terjun langsung ke masyarakat untuk melihat kondisi dan masalah yang dihadapai masyarakat
  7. Pemerintah harus menciptkan kondisi sebelum melakukan pengusuran paksa terhadap pemukiman masyarakat
  8. Harus terciptanya harmonisasi antara lembaga pemerintah untuk pembangunan bangsa

Lima ringkasan suvei M-SRI berdasarkan observasi dan pendapat publik:

  1. Kinerja Pemerintahan Konstituisional ke-9 
  2. Terdapat tiga kementrian yang menunjukan kinerja baik, antara lain Kementrian Keuangan, Kementrian Dalam Negeri serta Kementrian Solidaritas Sosial dan Inklusif
  3. Ada lima kementrian yang menunjukan kinerja kurang baik seperti Kementrian Perhubungan dan Komunikasi, Kementrian Perdagangan dan Industri, Kementrian Administrasi Negara, Kementrian Kehakiman serta Kementrian Pariwisata dan Lingkungan Hidup
  4. Empat kementrian yang kinerjanya sangat buruk atau tidak baik, seperti Kementrian Pendidikan, Kementrian Kesehatan, Kementrian Pertanian, Perikanan, Peternakan dan Kehutanan serta Kementrian Pekerjaan Umum
  5. Peringakt persetujuan publik/tingkat kepuasan publik terhadap kepemimpinan Perdana Menteri Xanana Gusmão.  

Reporter: Vito Savador 

 

 

 

Advertisement
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Nasionál

AJTL Dezafia RTTL,E.P ho Tatoli, I.P Hatudu Editoriál Independente

Published

on

By

Hatutan.com, (13 Novembru 2025), Díli—Asosiasaun Jornalista Timor Lorosa’e (AJTL) dezafia média Estatál hanesan Rádiu Televizaun Timor-Leste, Empreza Públiku (RTTL.E.P) ho  Ajénsia Notísioza Tatoli, Institutu Públiku (I.P) hatudu editoriál Independete hodi garantia liberdade espresaun no liberdade imprensa iha  Estadu direitu Demokrátiku Timor-Leste nian.

(more…)

Continue Reading

Nasionál

Filipina Hato’o Agradese Bá Governu Timor-Leste Mas Momentu Ne’e Sira Presiza Liu Apoiu Materiál

Published

on

By

Hatutan.com, (13 Novembru 2025), Díli– Prezidente Filipina, Ferdinand “Bongbong” Romualdez Marcos Jr, kontaktu Primeiru-Ministru Kay Rala Xanana Gusmão, hodi hato’o agradesimentu ba solidariedade ho sira-nia situasaun dezatre naturál, maibé momentu ne’e sira seidauk presiza apoiu umanitária husi forsa tarefa kontijenten Timor-Leste nian, tanba sira-nia ekipa no rekursu sufisiente hela.

(more…)

Continue Reading

Nasionál

Timor-Leste Sei Fó Apoia Sanitáriu Ba Vítima Dezastre Naturál iha Filipina

Published

on

By

Hatutan.com, (06 Novembru 2025),Díli—Estadu Timor-Leste sei  fó apoiu umananitária bá vitíma dezestre naturál ne’ebé akontese iha   Estadu Filipina.

(more…)

Continue Reading

Trending