Connect with us

Indonesia

Xanana-Jokowi Bahas Batas Darat dan Kawasan Ekonomi TL-RI

Published

on

Hatutan.com, (04 September 2023), Jakarta– Perdana Menteri Timor-Leste, Xanana Gusmão, Senin (04/09/2023), bertandang ke Istana Merdeka, Jakarta, untuk bertemu Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Juga: Xanana Akhirnya Ungkap Alasan Timor-Leste Gabung ASEAN

Xanana disamput Jokowi saat tiba di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 04 September 2023. Foto/Hatutan.com

Kontributor Hatutan.com dari Istana Merdeka, Jakarta-Indonesia,  melaporkan bahwa pertemuan bilateral itu tampak kedua pemimpin negara membahas pengenai penyelesian batas darat antar kedua negara dan keduanya saling mengajak untuk membentuk kawasan ekonomia di perbatasan Timor-Leste dan Indonesia.

PM Xanana tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 16.28 WIB. Kedatangannya disambut oleh Presiden Jokowi di teras Istana Merdeka.

Advertisement

PM Xanana kemudian mengisi buku tamu. Setelahnya, Presiden Jokowi mempersilakan PM Xanana menuju ruang oval untuk melakukan pertemuan bilateral.

“Yang Mulia Perdana Menteri Xanana Gusmão beserta delegasi. Selamat datang di Jakarta serta selamat atas pelantikan Yang Mulia. Indonesia dan Timor0-Leste adalah saudara sehingga kemitraan kita harus semakin dipererat,” ujar Jokowi dalam sambutannya di pertemuan bilateral itu.

Dalam pertemuan bilateral itu Presiden Jokowi  menyampaikan tiga hal. Salah satunya mengenai keanggotaan Timor-Leste di ASEAN.

Pertemuan bilateral PM Xanana dan presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 04 September 2023. Foto/Hatutan.com

“Indonesia selalu mendukung dan aplikasi keanggotaan Timor-Leste dan implementasi roadmap keanggotaan, termasuk melalui peningkatan kapasitas pejabat Timor-Leste,” kata Presiden Jokowi.

Perdana Menteri Timor-Leste Xanana Gusmão  menyampikan terima kasih  atas semua dukungan yang diberikan oleh Indonesia kepada Timor-Leste dalam konteks keanggotaan mereka di ASEAN.

Kedatangan PM Xanana ke Indonesia kali ini dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN yang digelar pada 5-7 September 2023. ****

Advertisement

 

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Indonesia

Jurnalis Dibungkam: Kekerasan dan Intervensi Warnai Aksi 25–30 Agustus 2025

Published

on

By

Hatutan.com, (01 September 2025), Jakarta— Aliansi Jurnalis Independen (AJI) mengecam kekerasan dan intervensi yang dialami jurnalis dan media dalam meliput aksi berdarah 25-30 Agustus 2025 lalu.

(more…)

Continue Reading

Indonesia

TNI-Polri Redamkan Warga Inbate Usai Bentrok di Tapal Batas RI-RDTL

Published

on

By

Hatutan.com, (27 Agustus 2025), Kupang – Pihak Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama  Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Selasa (26/08/2025), terjung langsung ke Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk meredam konflik pasca bentrok antar warga di perbatasan RI-RDTL.

(more…)

Continue Reading

Indonesia

Insiden Penembakan WNI di Perbatasan RI-RDTL, Polda NTT Perkuat Koordinasi dengan Otoritas Timor-Leste

Published

on

By

Hatutan.com, (22 Agustus 2025), Kupang – Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (22/08/2025),  mengeluarkan pernyataan resmi terkait dugaan insiden penembakan yang mengakibatkan meninggalnya seorang warga negara Indonesia (WNI) asal Desa Manleten, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, di Republik Demokratik Timor-Leste (RDTL).

(more…)

Continue Reading

Trending